Tribrata Rafflesia FC Siap Berjuang di Laga Penentu Liga 3 Nasional, Nasir: 4 Tim Grup 8 Saling “Bunuh”

Tribrata Rafflesia FC
OFISIAL TIM: Pelatih dan manajer tim foto bersama.

Tribrata Rafflesia FC Siap Berjuang di Laga Penentu Liga 3 Nasional, Nasir: 4 Tim Grup 8 Saling “Bunuh”

KANTOR-BERITA.COM, BENGKULU|| Wakil Asprov PSSI Bengkulu, Tribrata Rafflesia FC, siap berjuang di laga terakhir fase 32 besar Liga 3 Nasional. Untuk melangkah ke babak 16 besar, tidak ada pilihan lain selain meraih kemenangan penuh pada laga terakhir Grup 8 yang akan berlangsung pada Kamis (16/5/24). Laga ini sangat krusial karena hanya kemenangan yang bisa memastikan langkah mereka ke babak berikutnya.

Pada laga penentu ini, Laskar Badak Gilo, julukan Tribrata Rafflesia FC, akan berhadapan dengan Persikapas Pasuruan. Pertandingan yang digelar di Stadion Gajayana, Malang, akan menjadi ajang penentuan nasib bagi empat tim di Grup 8 yang semuanya akan melakoni laga terakhir mereka untuk memperebutkan tiket ke babak 16 besar.

Tribrata Rafflesia FC
Foto: SIAP TEMPUR Pasukan Tribrata Rafflesia FC siap merumput di laga terakhir grup 8 melawan Persikapas Pasuruan, Kamis besok (16/5/24).(foto/ist)

Pelatih Tribrata Rafflesia, Ir. HM Nasir, menyampaikan melalui telepon pada Rabu siang (15/5/24), bahwa laga terakhir di Grup 8 ini akan menjadi ajang “saling bunuh” bagi keempat tim. Kemenangan adalah satu-satunya jalan untuk lolos, sehingga pertandingan Kamis besok harus dimenangkan.

“Kami harus meraih poin penuh itu harga mati, Semua tim pasti akan berusaha keras untuk lolos, jadi kami memperkirakan pertandingan ini akan sangat sengit, Kendala utama biasanya adalah faktor non-teknis, Namun dari segi kesiapan, seluruh pemain kami sudah siap untuk merumput,” ujar Nasir dengan tegas.

BACA JUGA: Tribrata Rafflesia FC Tahan Seri NZR Sumbersari di Liga 3 Nasional, Persaingan Grup 8 Cukup Panas

Pelatih yang memegang sertifikat Lisensi AFC ini menjelaskan bahwa kondisi saat ini sangat menegangkan. Semua tim di Grup 8, termasuk Tribrata Rafflesia FC, memiliki poin yang sama, yaitu 2 poin, hasil dari dua kali pertandingan yang berakhir imbang. Pada laga perdana, Tribrata Rafflesia bermain imbang 2-2 melawan tuan rumah NZR Sumbersari, dan pada laga kedua, mereka bermain imbang 1-1 melawan Persedikab Kediri.

Menghadapi laga pamungkas pada Kamis besok, tim yang diasuh oleh duet pelatih HM Nasir dan Danie meminta dukungan dan doa dari masyarakat Bengkulu agar semua pemain diberikan kesehatan dan kemenangan. Dengan doa dan dukungan tersebut, mereka berharap dapat mewujudkan mimpi untuk lolos ke babak 16 besar.

Dalam persiapan menghadapi laga penentu ini, tim pelatih Tribrata Rafflesia FC telah melakukan berbagai upaya untuk mempersiapkan para pemain. Latihan intensif dan strategi khusus telah dirancang untuk menghadapi Persikapas Pasuruan. Kondisi fisik dan mental pemain terus dipantau untuk memastikan mereka berada dalam kondisi terbaik saat pertandingan.

Selain itu, HM Nasir juga mengingatkan pentingnya menjaga fokus dan disiplin di lapangan.

”Kami telah menekankan kepada para pemain untuk tetap fokus dan tidak terpengaruh oleh tekanan, Disiplin dalam permainan adalah kunci untuk meraih kemenangan, Kami yakin dengan kerja keras dan doa dari masyarakat, kita bisa meraih hasil terbaik,” tambah Nasir.

Tim Tribrata Rafflesia FC juga mendapat dukungan penuh dari pengurus Asprov PSSI Bengkulu yang berharap tim ini bisa membawa nama baik provinsi di kancah nasional. Ketua Asprov PSSI Bengkulu, dalam pernyataannya, mengungkapkan kebanggaannya terhadap performa tim sejauh ini dan berharap mereka bisa melanjutkan tren positif hingga mencapai babak 16 besar.

”Dukungan dari masyarakat Bengkulu sangat penting bagi kami, Kami berharap doa dan dukungan dari seluruh masyarakat dapat menjadi motivasi tambahan bagi para pemain untuk memberikan yang terbaik di lapangan, Kami percaya dengan kerja keras dan kebersamaan, Tribrata Rafflesia FC bisa meraih kemenangan,” ujar Ketua Asprov PSSI Bengkulu.

Tidak hanya itu, para suporter Tribrata Rafflesia FC yang dikenal dengan sebutan Laskar Badak Gilo juga siap memberikan dukungan penuh. Mereka telah merencanakan untuk mengadakan nonton bareng di beberapa titik di Kota Bengkulu untuk menyemangati tim kesayangan mereka dari kejauhan. Dukungan moral dari suporter tentu menjadi suntikan semangat bagi para pemain yang akan berjuang di lapangan. (**)

Editor: (KB1) Share
Pewarta: Mangcek

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *