Kelurahan Kebun Geran Jadi Percontohan Program Kelurahan Cantik di Kota Bengkulu
KANTOR-BERITA.COM, KOTA BENGKULU|| Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Bengkulu, bekerja sama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Bengkulu, melakukan pembinaan kepada Kelurahan Kebun Geran pada Kamis, (10/10/24) Kegiatan ini merupakan upaya BPS, sebagai Pembina Data, dan Dinas Kominfo, sebagai Walidata, dalam rangka mendukung Kelurahan Kebun Geran menjadi Kelurahan Cinta Statistik atau yang dikenal dengan sebutan Kelurahan Cantik.
Marwansyah, selaku Kepala BPS Kota Bengkulu, mengungkapkan bahwa dari total 67 kelurahan yang ada di Kota Bengkulu, Kelurahan Kebun Geran menjadi kelurahan pertama yang mendapatkan pembinaan untuk program Kelurahan Cantik, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan kelurahan dalam mengelola data statistik yang akurat dan terstruktur.
BACA JUGA: Penguatan Statistik Sektoral di Kelurahan: BPS Bengkulu Luncurkan Program Desa Cantik
“Dari 67 kelurahan yang ada di Kota Bengkulu, Kelurahan Kebun Geran adalah kelurahan pertama yang mendapatkan pembinaan untuk menjadi Kelurahan Cantik, Ini merupakan langkah awal yang penting,” ujar Marwansyah.
Menurutnya, melalui pembinaan ini, Kelurahan Kebun Geran diharapkan dapat menjadi percontohan bagi kelurahan lainnya di Kota Bengkulu dalam hal pengelolaan data statistik. Program Kelurahan Cantik sendiri berfokus pada pengelolaan data statistik sektoral di tingkat kelurahan, yang diharapkan bisa mendukung sistem statistik nasional dengan lebih baik.
BACA JUGA: Gubernur Rohidin Buka Press Release Berita Resmi Statistik BPS Bengkulu
Marwansyah menjelaskan bahwa tujuan utama dari program pembinaan ini adalah menghasilkan Buku Kelurahan Dalam Angka. Buku tersebut akan memuat data lengkap tentang berbagai aspek di Kelurahan Kebun Geran, mulai dari data demografi, sosial, ekonomi, hingga infrastruktur.
“Buku Kelurahan Dalam Angka akan menjadi salah satu output penting dari program ini, Kami berharap data yang terkumpul nantinya bisa memberikan gambaran lengkap tentang kondisi Kelurahan Kebun Geran,” jelas Marwansyah.
BACA JUGA: Evaluasi Progress Rekomendasi Statistik: BPS Kota Bengkulu Pantau Kualitas Data Peningkatan IPS
Selain itu, ia juga menegaskan bahwa tidak menutup kemungkinan di tahun-tahun mendatang, kelurahan-kelurahan lain di Kota Bengkulu akan dibina untuk program yang sama, “Program ini akan terus berlanjut dan melibatkan kelurahan lain di Kota Bengkulu di masa depan,” terang Marwansyah.
Sementara itu, Lurah Kebun Geran, Nurhuda, menyambut baik inisiatif pembinaan dari BPS dan Dinas Kominfo. Ia menekankan bahwa keberhasilan program ini sangat bergantung pada kerjasama antara perangkat kelurahan, seperti RT dan RW, dalam mengumpulkan dan menyampaikan data yang diminta oleh BPS.
BACA JUGA: BPS Kota Bengkulu Umumkan Inflasi Juli 2024: IHK Naik 2,27% dengan Penurunan Inflasi Tahun ke Tahun
“Kami merasa bersyukur bahwa Kelurahan Kebun Geran menjadi kelurahan pertama yang dibina untuk program Kelurahan Cantik, Ini merupakan sebuah kebanggaan dan saya berharap seluruh perangkat RT dan RW dapat bekerja sama untuk memenuhi kebutuhan data yang dibutuhkan,” ujar Nurhuda. (**)
Editor: (KB1) Share
Pewarta: QQ